Orang tidak suka gagal karena perasaan yang mengikutinya seperti malu, marah, frustrasi, sedih, penyesalan, dll. Beberapa orang sangat takut gagal, karena mereka tidak bisa mengatasi perasaan-perasaan itu. Rasa percaya diri mereka hilang, mereka tidak berani mencoba sesuatu, sehingga kegagalan yang lebih besar menanti.
Chuch Braun dari Idea Connection Systems mendorong para peserta pelatihan untuk berpikir dengan cara yang berbeda tentang kegagalan, supaya mereka tidak takut gagal dengan memberikan “mistake quota” atau kuota kesalahan. Ia memberi kuota untuk setiap peserta membuat 30 kesalahan di setiap sesi pelatihan. Bagaimana kalau mereka telah berbuat 30 kesalahan? Mereka akan menerima kuota lagi. Hasilnya, para peserta pelatihan menjadi rileks, melihat kesalahan/kegagalan dari sisi lain, dan mereka mulai belajar.
Cara Anda menetapkan tujuan juga membuat perbedaan besar dalam mengubah pandangan Anda. Daripada menulis, “Saya ingin menjual 10.000 buku,” buat tujuan, “Saya ingin belajar menjual buku dengan efektif.” Walaupun tetap mentargetkan 10.000 buku, tetapi bila tidak tercapai, Anda tidak merasa gagal total, karena Anda mendapatkan pelajaran yang baik.
-
Baca Artikel Menarik Lainnya :
Sukses Bukanlah Akhir, Kegagalan Tidaklah Fatal. Kebenanian Untuk Melanjutkan Itulah yang Penting (Winston Churchill)
image : www.7ophamsa.com